Melangkah ke Pasar: Panduan Langkah Demi Langkah untuk Pengenalan Pasar yang Efektif
Oleh : Anisa Tri Yanuaty Sebelum mengetahui lebih lanjut tentang bagaimana cara menentukan target pasar, kita harus mengetahui terlebih dulu apa itu pengertiannya. Target pasar adalah suatu kelompok konsumen yang menjadi sasaran pendekatan perusahaan untuk membeli produk yang dijual. Singkatnya target pasar adalah kelompok yang akan dilayani sebagai konsumen. Dalam menetapkan target pasar, perusahaan harus lebih dulu melakukan segmentasi pasar dengan cara mengelompokkan konsumen ke dalam kelompok dengan ciri yang hampir sama. Biasanya, mempunyai rentan umur, sifat dan karakter yang hampir sama. Hal ini penting karena perusahaan tidak mampu melayani semua konsumen atau pembeli di pasar karena beragamnya kebutuhan dan keinginan. Oleh karena itu, perusahaan perlu mengidentifikasi bagian pasar mana yang akan dilayani. Produk dan jasa yang sudah dirancang dengan baik membutuhkan pemasaran. Ini diperlukan agar bisnis bisa dikenal oleh masyarakat luas. Selain itu bisnis juga bisa